Biasanya saya sendiri hanya meminta tema / jenis produk yang akan dipasarkan dan sasarannya kira-kira kemana . Tentu saja setiap produk mempunyai ciri khas dalam jingle audionya dan semua orisinil karya sendiri karna beberapa medsos ataupun youtube menolak saat kita upload karna kita mengambil lagu karya orang lain .
Berapa lama proses yang dibutuhkan untuk pembuatan satu jingle audio ?
* Selama 4 hari paling cepat , biasanya satu atau dua hari pertama untuk menyampaikan review / draft / mentahannya sebelum disetujui untuk menyampaikan apakah yang membuat jingle dengan kita setuju dengan lirik dan jenis musik yang nantinya akan digunakan
Apakah ada revisi ?
* Jelas ada revisi , dalam hal ini saya membatasi hanya 2x revisi ( perbaikan jika ada yang kurang atau akan dikurangi , baik dalam segi lirik , materi musik dsb. )
Tentu saja dalam proses pembuatan Jingle kita akan menemukan berbagai macam karakter yang berbeda-beda dari setiap klien / konsumen yang menggunakan jasa kita . jadi hendaknya disikapi dengan baik .
Shared beberapa kejadian / pengalaman bisa juga ini curcol hahahha :
* Beberapa waktu yang lalu ada konsumen yang akan membuat jingle , dia minta revisi tak terbatas alsannya kalau saya ga cocok terus gimana ? Beliau lupa , jingle yang dibuat bukan hanya memikirkan seleranya saja namun harus juga memikirkan sasarannya kemana produknya dibawa . Kalau revisi ga selese-selese sampai kiamat kerja terus dong bayarane pancet segitu wkwkwkw
Mungkin saja klien seperti ini ga niat bikin jingle tapi butuh , jadi saran saya tinggalkan saja .
Berbicara Ciri Khas...
Misalnya Jingle Cafe Merlin yang bertempat di #Trosobo #Sidoarjo #JawaTimur yang memiliki ciri Cafe tersendiri , bisa dilihat dari jenis musik yang digunakan , karna Cafe ini adalah satu cafe dengan berbagai macam menu dengan harga yang variatif dan bermutu cafe ini identik dengan Musik-musik Latin seperti Salsa , Samba , Rhumba yang tentunya menambah Soul dan Ciri Khas pada Cafe tersebut .
Di beberapa daerah misalnya di BALI sudah menggunakan konsep seperti ini , ada Cafe yang nuansanya Reagge , Rock , Oldiest dsb .
Jadi jika anda membuat jingle sesuaikan dengan tema produk-produk yang akan dibuat .
Cerita saya hari ini..semoga bermanfaat ....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar